Our Blog

Teknologi Murah Untuk Bonapasogit

Memperkenalkan audioBlog dengan VoIP Rakyat
09/01/2007

Rekam suara anda, berbagi dengan seluruh dunia, tampilkan di website atau blog anda.

Untuk merekam suara anda, anda perlu dial 905 diikuti dengan nomor rekaman, contoh: 9051234. Anda bisa juga dial 905 saja tanpa diikuti nomor rekaman, sistem akan secara otomatis membuat nomor rekaman untuk anda.

Bila anda dial 9051234, artinya nomor rekaman anda adalah 1234. Nomor rekaman ini bisa nomor berapa saja pilihan anda atau dibuat oleh sistem untuk anda. Apabila anda menetapkan sebuah nomor kami menyarankan untuk menggunakan aturan tanggal/jam, contoh: bila anda merekam pada 6 Januari 2007 08.25 pagi maka nomor rekaman anda sebaiknya 20070106 atau 200701060825 atau 701060825, terserah anda. Saran kami anda cukup dial 905, dengan demikian anda tidak perlu mengingat-ingat nomor rekaman ;).

Untuk mendengarkan rekaman anda, anda perlu dial 906 diikuti dengan nomor rekaman, contoh: 9061234. Saran kami adalah mendengarkan melalui interface web, yaitu dengan terlebih dahulu login ke website ini menggunakan username dan password anda. Kemudian dari dalam tersedia menu audioBlog yang dilengkapi fitur-fitur menarik dan kemudahan untuk mendengarkan, memberi judul dan deskripsi bahkan menghapus rekaman-rekaman anda.

Setelah merekam dan mendengarkannya, hasilkan kode javascript atau flash object nya dengan mengikuti petunjuk yang tersedia di website. Sangat mudah :). Sekali lagi, anda perlu login terlebih dahulu dengan username dan password anda di VoIP Rakyat.

Kode javascript bisa untuk website atau blog anda, terutama yang berbasis wordpress, CMS lainnya atau HTML biasa. Untuk 'About Me' di friendster.com dan mungkin beberapa situs ternama lainnya, anda perlu kode flash object.

Bagi anda yang memiliki hobby podcasting kami punya kejutan untuk anda ! Rekaman-rekaman anda atau rekan-rekan anda dapat anda download ke iPod karena audioBlog di VoIP Rakyat menyediakan podcast.xml untuk keperluan tersebut.

Login dan jelajahi layanan audioBlog di VoIP Rakyat !

Jelajahi http://www.voiprakyat.or.id/audioblog/ ;)

Akhir kata, tak lupa tim mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan rekan-rekan sekalian sehingga kami masih terus dapat berkreasi dan mengembangkan diri menjadi yang lebih baik lagi setiap detik nya.

SORKAM Designed by Templateism | Blogger Templates Copyright © 2014

Theme images by richcano. Powered by Blogger.